KOTA MALANG, Pagiterkini.com – Dalam upaya mempererat sinergi antara pemerintah dan media, Pemerintah Kota Malang menggelar diskusi santai bertajuk Coffee Morning di Gazebo Balai Kota Malang, Jumat (24/01/2025). Acara ini dihadiri oleh puluhan awak media dari berbagai instansi, dengan Penjabat (Pj.) Wali Kota Malang, Iwan Kurniawan, menegaskan peran strategis media dalam pembangunan kota.
“Media bukan sekadar penyampai informasi, tetapi juga mitra penting dalam memberikan masukan konstruktif bagi jalannya pemerintahan. Banyak kebijakan yang disusun berdasarkan isu-isu yang diangkat media,” ujar Iwan Kurniawan.
Ia mencontohkan bahwa 11 program prioritas Pemkot Malang, seperti revitalisasi Pasar Besar, pembangunan Tempat Penampungan Sampah Sementara (TPSS), penanganan banjir, pengembangan UMKM, hingga rehabilitasi fasilitas pendidikan, kerap mendapat masukan dari media melalui sesi wawancara dan diskusi publik.
Selain itu, Iwan menekankan bahwa transparansi informasi menjadi kunci utama dalam membangun kepercayaan masyarakat. Di era digital saat ini, media memiliki peran penting dalam menyampaikan kebijakan pemerintah secara akurat dan cepat kepada publik.
Dalam sesi diskusi, awak media turut menyoroti berbagai isu yang menjadi perhatian masyarakat, termasuk pengelolaan sampah dan pemeliharaan makam di Kota Malang. Menanggapi hal tersebut, Iwan memastikan Pemkot Malang akan berkoordinasi dengan OPD terkait untuk mencari solusi terbaik guna meningkatkan pelayanan kepada warga.
Dengan adanya komunikasi terbuka antara pemerintah dan media, Iwan berharap kebijakan yang diambil dapat lebih responsif terhadap kebutuhan masyarakat serta mempercepat pembangunan Kota Malang yang lebih maju dan berdaya saing. (Red)
Tinggalkan Balasan