PASURUAN, PAGITERKINI.COM – Warga dan pengguna jalan kini dapat bernapas lega. Jalur Provinsi di Jalan Ahmad Yani yang menghubungkan Bangil dan Kota Pasuruan mulai diperbaiki oleh pemerintah setelah sekian lama dikeluhkan karena dipenuhi lubang dengan kedalaman rata-rata 20 cm.
Jalanan yang berlubang selama ini menjadi ancaman keselamatan pengendara, terutama saat musim hujan dengan intensitas tinggi yang memperburuk kondisi jalan. Tak sedikit masyarakat yang merasa khawatir dengan risiko kecelakaan akibat kondisi tersebut.
Sebagai respons atas keluhan masyarakat, Pemerintah Provinsi Jatim melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) telah menerjunkan tim untuk memperbaiki kerusakan. Sejumlah pekerja terlihat mulai menambal lubang-lubang di sepanjang jalur tersebut dengan material aspal.
“Perbaikan jalan ini sudah kami mulai sejak kemarin, dan hari ini dilanjutkan. Setiap harinya kami menargetkan penggunaan 10 ton material aspal untuk menutup lubang-lubang di jalan,” jelas seorang pekerja Dinas PUPR. Jumat (24/01/2025).
Ketua Barigade Gus Dur sekaligus Bupati LIRA Pasuruan, Muslimin, mengapresiasi langkah cepat pemerintah dalam menangani kerusakan jalan. Ia mengungkapkan rasa syukur atas respons positif pemerintah terhadap keluhan masyarakat.
“Alhamdulillah, kami sangat berterima kasih kepada Pemerintah Daerah dan Provinsi Jatim yang sudah sigap menanggapi keluhan ini. Dengan perbaikan ini, pengguna jalan kini merasa lebih aman dan nyaman melewati jalur utama ini,” ujarnya.
Perbaikan jalan diharapkan dapat selesai dalam waktu dekat, sehingga jalur ini kembali menjadi akses yang layak bagi masyarakat dan pengguna jalan. (Mal)
Tinggalkan Balasan